Berita

Serunya AKAKOM fun Bike 2014

10 tahun yang lalu

Silvia (12) salah seorang pemenang grandprize AKAKOM FunBike 2014 tampak Bahagia menerima kunci motor simbolis dari Ketua STMIK AKAKOM disaksikan perwakilan dari dinas sosial , notaris dan kapolsek banguntapan 

Gowes sebagai salah satu olahraga murah meriah yang memasyarakat dijadikan event utama dalam rangka Lustrum Ke VII atau ulang tahun ke 35 STMIK AKAKOM Yogyakarta. Akakom Fun Bike 2014 dengan 1000 peserta digelar minggu, 22 Juni 2014 dengan start / Finish di STMIK AKAKOM. Kegiatan di buka oleh Ketua STMIK AKAKOM , Cuk subiyantoro, S.Kom.,M.Kom pukul 06.30 WIB di Depan Gedung Bale Lantip STMIK AKAKOM.

Event Akakom Fun Bike 2014 Juga di dukung oleh Padi Advertising, Suzuki Medan Jaya, BNI '46, SG Comp, Graha Ilmu, Guna Adi Graha, Kana Komputer Norton By Symantec, BPD, Pikanet, Radio Arma 11, Rahayu Elektrik, Refilla, Sanjaya, Madu Nusantara, Total Sequrity, UD Unggul, Asuransi Jiwasraya dan CV pilar utama.

Kegiatan dengan rute Banguntapan dan sekitarnya ini diharapkan mampu menjadi ajang refreshing , silaturahmi dan berbagi kegembiraan antara STMIK AKAKOM dengan masyarakat , khususnya masyarakat Yogyakarta.

Ticketseharga Rp. 20.000,- yang dijual mulai tanggal 5 Juni 2014 sudah sold out beberapa hari menjelang hari H, “ ini merupakan bukti keantusiasan warga terhadap  event funbike ini. Padahal dibeberapa tempat juga menggelar event serupa “ tutur Bakdo, ketua panitia Akakom Fun Bike 2014.Untuk event ini panitia menyediakan fasilitas berupa snack, Kaos, asuransi dan berbagai macam doorprize seperti blender, dispenser, dvd,jaket,jam tangan,kipas angin,kompor gas,magiccom,setrika, seprai, tablet android, Rice Cooker, Kaos,Tas Laptop, Sepeda,Mesin Cuci , Norton Internet Sequrity dan grand prize 2 buah Motor Suzuki type nex.

Tepat pukul 09.00 WIB dilakukan Penyegelan oleh perwakilan Dinas Sosial Daerah Istimewa Yogyakarta disaksikan Notaris , Kapolsek Banguntapan, Ketua Yayasan Pendidikan Widya Bakti dan ketua STMIK AKAKOM. Selain itu panitia juga membagikan berbagai macam hadiah hiburan melalui games dan penghargaan khusus untuk peserta. Salah satu peserta yang memamerkan sepeda uniknya dengan modifikasi full pernak pernik salah satu klub sepakbola Inggris, Manchester United lengkap dengan audio dan layar sentuh , menjadi peserta kategori terfavorit demikian juga dengan 3 pemenang lain yang memiliki sepeda unik masing – masing.

Sedangkan hadiah Utama dimenangkan oleh SILVIA WULANDARI SETIA NINGRUM Salah satu peserta dari Karangjambe dan MUHAMMAD RIO ARDIYANTO dari pelem Kidul, Banguntapan yang sontak berlari sesaat setelah nomor undiannya di bacakan MC. Kedua pemenang yang belum genap 15 tahun ini mengaku sangat bergembira mendapatkan rejeki nomplok yang tidak di sangka –sangka tersebut.


Berita Lainnya

Jumat Curhat Bersama Kapolda DIY di Universitas Teknologi Digital Indonesia
Jumat Curhat Bersama Kapolda DIY di Universitas Teknologi Digital Indonesia

10 bulan yang lalu

Yogyakarta- Pada hari Jumat, 29 Desember 2023, Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) dan Polda DIY mengadakan kegiatan Jumat Curhat Bersama. Disampaikan oleh ...

Selengkapnya
Dua Dosen Universitas Teknologi Digital Indonesia Menerima Sertifikat Badan Nasional Sertifikat Profesi dalam Bidang Digital Marketing
Dua Dosen Universitas Teknologi Digital Indonesia Menerima Sertifikat Badan Nasional Sertifikat Profesi dalam Bidang Digital Marketing

11 bulan yang lalu

Pada tanggal 11 Desember 2023, dua dosen Universitas Teknologi Digital Indonesia, yaitu Yosef Murya Kusuma Ardhana, S.T., M.Kom dan Sur ...

Selengkapnya
Senam Happy Bersama UTDI dan Warga Kapanewon Banguntapan
Senam Happy Bersama UTDI dan Warga Kapanewon Banguntapan

11 bulan yang lalu

Yogyakarta- Pada hari Sabtu, 23 Desember 2023, Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) dan warga Kapanewon Banguntapan bersama-sama mengadakan acara “Senam Happy” ...

Selengkapnya