Berita

Universitas Teknologi Digital Indonesia dan Universitas Muhammadiyah Malang Tandatangani MoU untuk Penguatan Pendidikan dan Inovasi Digital

4 bulan yang lalu

[Malang, 20 November 2024] Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) dan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) secara resmi menjalin kerjasama strategis melalui penandatanganan MoU. Acara ini berlangsung di gedung rektorat UMM dan dihadiri oleh pimpinan kedua institusi, yaitu Rektor Universitas Teknologi Digital Indonesia, Sri Redjeki, S.Si, M.Kom., Ph.D., dari UTDI dan pihak UMM diwakili oleh Wakil Rektor IV Bidang Riset, Pengabdian, dan Kerjasama, Muhamad Salis Yuniardi, M.Psi, PhD.

Kerjasama ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kedua universitas dalam bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan pelaksanaan MBKM. Melalui MoU ini, kedua institusi berkomitmen untuk saling mendukung dalam menciptakan sinergi yang mengintegrasikan keunggulan akademik dan kemajuan teknologi guna menghadapi tantangan global.


Dalam sambutannya, Rektor UTDI menegaskan bahwa kerjasama ini akan membuka peluang besar, khususnya dalam hal pengembangan sumber daya manusia di era digital. "Kami sangat senang dapat berkolaborasi dengan Universitas Muhammadiyah Malang yang memiliki reputasi unggul dalam berbagai bidang. Kerjasama ini tidak hanya akan memperkuat akademik, tetapi juga mendorong inovasi teknologi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat," ujarnya.

Penandatanganan MoU ini diharapkan menjadi titik awal dari berbagai kegiatan kolaboratif yang akan menghasilkan dampak positif bagi kedua institusi, mahasiswa, dan masyarakat luas. Dengan semangat sinergi dan inovasi, Universitas Teknologi Digital Indonesia dan Universitas Muhammadiyah Malang optimis bahwa kerjasama ini akan memberikan kontribusi nyata dalam mencetak generasi unggul yang siap menghadapi era digitalisasi global.


Berita Lainnya

Dua Dosen Universitas Teknologi Digital Indonesia Menerima Sertifikat Badan Nasional Sertifikat Profesi dalam Bidang Digital Marketing
Dua Dosen Universitas Teknologi Digital Indonesia Menerima Sertifikat Badan Nasional Sertifikat Profesi dalam Bidang Digital Marketing

satu tahun yang lalu

Pada tanggal 11 Desember 2023, dua dosen Universitas Teknologi Digital Indonesia, yaitu Yosef Murya Kusuma Ardhana, S.T., M.Kom dan Sur ...

Selengkapnya
Senam Happy Bersama UTDI dan Warga Kapanewon Banguntapan
Senam Happy Bersama UTDI dan Warga Kapanewon Banguntapan

satu tahun yang lalu

Yogyakarta- Pada hari Sabtu, 23 Desember 2023, Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) dan warga Kapanewon Banguntapan bersama-sama mengadakan acara “Senam Happy” ...

Selengkapnya
Mahasiswa Informatika UTDI Berkontribusi di 2 Desa Melalui KKN MBKM
Mahasiswa Informatika UTDI Berkontribusi di 2 Desa Melalui KKN MBKM

satu tahun yang lalu

YOGYAKARTA- Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) menyelenggarakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) sebagai salah satu bentuk pelaksanaan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (...

Selengkapnya