Berita

138 Squad Ramaikan Gelaran Perdana UTDI Mobile Legends Championship

2 tahun yang lalu

Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) menggelar acara UTDI Mobile Legends Championship. Ini merupakan event perdana dalam bidang esport tingkat SMA/K/MA sederajat yang diselenggarakan oleh kampus yang dahulu bernama STMIK Akakom tersebut. Kendati demikian, antusiasme peserta yang mendaftar sungguh luar biasa. Terdapat tidak kurang dari 138 squad dari seluruh Indonesia yang mengikuti kegiatan tersebut.

Penanggung jawab kegiatan ini, Ariesta Damayanti, menyampaikan bahwa kegiatan kegiatan ini diinisiasi oleh Bagian Humas, Kerja Sama, Admisi, dan Pemasaran UTDI untuk mempererat jalinan silaturahmi dengan pemain Mobile Legends seluruh Indonesia khususnya dari kalangan pelajar SMA/K/MA sederajat dalam rangka mengikuti perkembangan trend digital saat ini.

Ketua panitia kegiatan, Arif Abdillah, menyampaikan bahwa acara ini diselenggarakan secara online penuh. Rangkaian acara dimulai dengan Technical Meeting, dilanjutkan dengan babak penyisihan selama 4 hari dengan menggunakan sistem gugur. “Babak perempat final, semi final, perebutan juara 3 dan final akan dilaksanakan pada hari Minggu (26/2) dan disiarkan live di kanal YouTube UTDI”, tambah Abdi.

Total hadiah dalam acara ini sebesar 5 juta rupiah. Juara I mendapat hadiah 2 juta rupiah, juara II 1,5 juta rupiah, juara III 1 juta rupiah dan juara 4 500 ribu rupiah. Seluruh peserta juara juga akan akan mendapatkan e-Sertifikat.

Rektor UTDI, Totok Suprawoto, berharap bahwa event ini merupakan salah satu bukti peran serta UTDI dalam mendukung minat dan bakat dalam dunia digital, khususnya e-sport. Totok juga menambahkan bahwa, walaupun ini event perdana, tapi kami sangat bangga karena antusiasme peserta sungguh luar biasa.

Sekarang ini sudah bukan zamannya lagi, jika game dianggap sebagai penghambat prestasi. “Jangan gunakan game untuk menghambat prestasi, tapi justru gunakanlah game untuk berprestasi”, tutup Totok.


Berita Lainnya

Informasi Proses Pembelajaran di Lingkungan STMIK Akakom Yogyakarta
Informasi Proses Pembelajaran di Lingkungan STMIK Akakom Yogyakarta

5 tahun yang lalu

Diberitahukan kepada sivitas Akademik STMIK Akakom, berikut petunjuk pelaksanaan atau operasional tentang proses pembelajaran di STMIK Akakom yang dapat diakses ...

Selengkapnya
KESIAPSIAGAAN dan PENCEGAHAN COVID-19 di LINGKUNGAN STMIK AKAKOM YOGYAKARTA
KESIAPSIAGAAN dan PENCEGAHAN COVID-19 di LINGKUNGAN STMIK AKAKOM YOGYAKARTA

5 tahun yang lalu

Perkuliahan dan UTS STMIK Akakom diadakan via daring (online) sampai tanggal 3 April 2020. Untuk update informasi akan diinfokan kembali Menindak lanjuti ...

Selengkapnya
Akibat Covid 19, STMIK AKAKOM Tunda Wisuda
Akibat Covid 19, STMIK AKAKOM Tunda Wisuda

5 tahun yang lalu

STMIK AKAKOM Yogyakarta mengambil Wisuda Diploma Tiga dan Sarjana Semester Ganjil 2019/2020 yang disetujui dilaksanakan Sabtu, (4/4). Penundaan sebagaimana disetujui pada Status ...

Selengkapnya