Berita

83 Mahasiswa UTDI Lolos Seleksi MBKM Program Magang dan Studi Independen

2 tahun yang lalu

Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) memberikan pembekalan untuk mahasiswa Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) semester ganjil 2022/2023. Pembekalan ini ditujukan kepada 83 mahasiswa UTDI yang lolos MBKM pada program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) dan program Wirausaha Merdeka Kemendikbud.

Menurut Ketua MBKM UTDI, Adi Kusjani, dari 83 mahasiswa yang lolos berasal dari mahasiswa prodi Informatika terdiri 27 mahasiswa lolos program Studi Independen, 20 mahasiswa lolos program Magang dan 1 mahasiswa lolos program Wirausaha Merdeka. Sedangkan prodi Sistem Informasi terdiri 2 mahasiswa lolos program Studi Independen dan 3 mahasiswa lolos program Magang.

Sementara prodi Rekayasa Perangkat Lunak ada 10 mahasiswa lolos program Studi Independen dan prodi Sistem Informasi Akuntansi terdiri 7 mahasiswa lolos program Studi Independen dan 1 mahasiswa lolos program magang. Untuk prodi Teknologi Komputer terdiri 10 mahasiswa lolos program Studi Independen dan 2 mahasiswa lolos program Magang.

“Untuk mahasiswa yang lolos program Magang akan mendapatkan beasiswa dari Kemendikbud dan dapat dikonversi menjadi Proyek Akhir atau Skripsi bagi mahasiswa D3 yang sudah di semester 5 dan mahasiswa S1 yang sudah di semester 6,” ungkap Adi Kusjani, Senin (29/8/2022).

Sumber : krjogja.com




Berita Lainnya

UTDI Dukung Pelantikan Pengurus DPD KNPI DIY dan Adakan Acara Dialog Kebangsaan
UTDI Dukung Pelantikan Pengurus DPD KNPI DIY dan Adakan Acara Dialog Kebangsaan

11 bulan yang lalu

YOGYAKARTA – Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) turut serta mendukung acara Pelantikan Pengurus DPD KNPI Daerah Istimewa Yogyakarta sekaligus bekerja sama ...

Selengkapnya
UTDI Lantik Pejabat Struktural Periode 2023-2028
UTDI Lantik Pejabat Struktural Periode 2023-2028

11 bulan yang lalu

YOGYAKARTA- Pada Jum'at, 1 Desember 2023, Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) menyelenggarakan acara pelantikan dan serah terima jabatan pejabat struktural yang akan ...

Selengkapnya
Dukung Pendidikan, UTDI dan Kapanewon Banguntapan Tandatangani MoU
Dukung Pendidikan, UTDI dan Kapanewon Banguntapan Tandatangani MoU

satu tahun yang lalu

Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) dan Kapanewon Banguntapan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) untuk memperkuat kerjasama kedua belah pihak di ...

Selengkapnya