Berita

Kunjungan Guru Guru Program Keahlian Ganda TKJ dan RPL

7 tahun yang lalu

Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan juga sebagai salah satu program diklat program keahlian ganda, sebanyak 50 orang guru guru, Rabu 17 Mei berkunjung ke STMIK AKAKOM. Diklat program keahlian ganda sendiri merupakan sebuah prgram yang langsung dari Presidan RI Joko Widodo. Program ini dinaungi oleh LPPPTK KPTK, yang merupakan singkatan dari Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan bidang Kelautan, Perikanan, dan Teknologi Informasi dan Komunikasi. LPPPTK KPTK bertugas melaksanakan pengembangan dan pemberdayaan pendidik dan tenaga kependidikan pendidikan dasar dan menengah di bidang kelautan, perikanan, teknologi informasi dan komunikasi.

Kunjungan guru guru ini sendiri terbagi menjadi 2 termin. Termin pertama untuk kompetensi keahlian  Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)  di pusat belajar SMK Negeri 2 Yogyakarta sedangkan termin kedua untuk kompetensi keahlian Rekayasa Perangkat Lunak  (RPL) yang pusat belajarnya terdapat di SMK  Negeri 1 Pedan.  Para peserta dari diklat tersebut yang merupakan guru guru non-produktif yang kemudian mengikuti diklat keahlian ganda berkunjung ke STMIK AKAKOM Yogyakarta melakukan pelatihan guru - guru pada hari Rabu, (17/05/2017).

Untuk pagi hari, dilaksanakan pelatihan di Lab Terpadu STMIK AKAKOM. Mengambil materi adalah pemrograman bergerak yang disampaikan oleh Pius Anggoro. Kegiatan ini diikuti oleh guru-guru dari program keahlian Rekayasa Perangkat Lunak. Sedangkan pada siang harinya, berganti peserta dari guru guru program keahlian Teknik Komputer & Jaringan, yang disampaikan oleh Wagito.,MT. Pada termin kedua ini guru guru diajak berkeliling kampus dan juga melihat implementasi tentang jaringan di STMIK AKAKOM.

Selain berkunjung, para guru pun mendapatkan kenang kenangan dari STMIK AKAKOM. Kegiatan ini juga membuka wacana kerjasama antara STMIK AKAKOM dengan Bapak Ibu guru yang nota bene berasal dari berbagai sekolah.

 


Berita Lainnya

Media Digital untuk Menyalurkan Talenta Generasi Muda, UTDI dan SMAN 2 Yogyakarta Tandatangani Kerjasama
Media Digital untuk Menyalurkan Talenta Generasi Muda, UTDI dan SMAN 2 Yogyakarta Tandatangani Kerjasama

2 tahun yang lalu

Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI), perguruan tinggi berbasis Teknologi Digital sebagai pengembangan bentuk dari STMIK Akakom Yogyakarta melakukan kolaborasi dengan ...

Selengkapnya
SMAN 1 Pleret Bantul Gandeng UTDI Sebagai Kampus Pendamping
SMAN 1 Pleret Bantul Gandeng UTDI Sebagai Kampus Pendamping

2 tahun yang lalu

Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) yang dahulu bernama STMIK Akakom melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan SMAN 1 Pleret Bantul sebagai kampus ...

Selengkapnya
Mahasiswa UTDI Sukses Magang di Marketplace Besar setelah Lulus SIB Dicoding
Mahasiswa UTDI Sukses Magang di Marketplace Besar setelah Lulus SIB Dicoding

2 tahun yang lalu

YOGYAKARTA - Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI) yang dahulu bernama STMIK Akakom telah melahirkan talenta baru yang telah berprestasi. Muhammad ...

Selengkapnya