Berita

Kunjungan SMK AL_IHYA Selajambe Kuningan ke AKAKOM

8 tahun yang lalu

Sabtu, 8 Oktober 2016, sebanyak kurang lebih 50 orang siswa siswi dari SMK Al-Ihya Selajambe Kuningan Jawa Barat, didampingi guru melakukan kunjungan industru ke STMIK AKAKOM Yogyakarta. Ini merupakan kunjungan yang pertama ke STMIK AKAKOM

Dalam kunjungannya, Siswa Siswi yang berasal dari Program Studi Teknik Komputer & Jaringan dan Administrasi Perkantoran, diberikan kesempatan untuk melihat lihat fasilitas yang ada di kampus STMIK AKAKOM. Selain itu juga, para siswa siswi mendapatkan tambahan wawasan, yang disampaikan dalam bentuk seminar oleh salah satu dosen STMIK AKAKOM yaitu M. Agung Nugroho., S.Kom., M.Kom.  Dalam seminar yang bertajuk "Produktivitas Perkantoran Portable dengan Teknologi Awan", para siswa diajak untuk dapat memanfaatkan teknologi yang tersedia untuk lebih meningkatkan produktivitas kerja. Dengan teknologi ini, pekerjaan dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja.

Selanjutnya acara diakhiri dengan pertukaran souvenir dari kedua belah pihak, lalu dilanjutkan dengan berkeliling kampus STMIK AKAKOM.


Berita Lainnya

Pengabdian Masyarakat untuk Guru  Tingkat TK sampai SMA
Pengabdian Masyarakat untuk Guru Tingkat TK sampai SMA

7 tahun yang lalu

Dalam rangka pengabdian pada masyarakat, STMIK AKAKOM Yogyakarta melalui Unit Puslit & PPM kembali mengadakan Pelatihan TIK (Teknologi Informasi dan ...

Selengkapnya
 Yudistira Septian Dwi Saputro terpilih menjadi salah satu Google Developer Student Clubs Leader
Yudistira Septian Dwi Saputro terpilih menjadi salah satu Google Developer Student Clubs Leader

7 tahun yang lalu

Google Developer Student Clubs (DSC) merupakan sebuah program yang resmikan oleh Google Developers untuk mencari pemimpin pada setiap perguruan tinggi ...

Selengkapnya
Akreditasi Program Studi Sistem Informasi STMIK AKAKOM
Akreditasi Program Studi Sistem Informasi STMIK AKAKOM

7 tahun yang lalu

Dalam rangka akreditasi Program Studi Sistem Informasi STMIK AKAKOM, Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi melakukan asesmen lapangan. Meski masa akreditasi ...

Selengkapnya