Berita

Menyambut SMK N 1 Kebumen, Siswa PKL STMIK AKAKOM Bikin game tanpa coding

9 tahun yang lalu

STMIK AKAKOM menerima kunjungan Industri SMK N 1 Kebumen , Kamis 23 april 2015 di  Ruang Presentasi Laboratorium Terpadu. Tim yang berjumlah kurang lebih 60 orang ini berasal dari siswa kelas XI jurusan RPL dan guru pendamping diterima oleh pembantu ketua III bidang Kemahasiswaan dan humas STMIK AKAKOM. Kunjungan pertama ini bertujuan untuk menimba ilmu mengenai teknologi terbaru dibidang teknologi informasi.

Dalam Sambutannya Kiki pembantu ketua III bidang kemahasiswaan menyampaikan apresiasinya kepada SMK N 1 Kebumen yang telah memilih STMIK AKAKOM untuk tujuan Kunjungan Industri. Kiki juga menawarkan kerjasama lebih lanjut berupa pelaksanaan Prakerin (PKL) bagi siswa SMK N 1 Kebumen di STMIK AKAKOM , Pengabdian maupun penelitian sesuai dengan kompetensi kedua belah pihak. Pihak SMK N 1 Kebumen juga menyambut baik tawaran tersebut bahkan berharap STMIK AKAKOM dapat memberikan kuliah umum di SMK N 1 Kebumen.

Pada sesi sharing knowledge STMIK AKAKOM berbagi ilmu pembuatan game sederhana menggunakan software construct dan blender yang disampaikan oleh komunitas Rack spira dan 2 siswa PKL di STMIK AKAKOM dari SMK  N 1 Giritontro , Vita Ariyana dan Afrizal Zuhri. Vita dan Afrizal menjelaskan tentang bagaimana membuat game sederhana tanpa harus "coding". Keduanya juga mendemokan implementasinya mulai dari membuat objek, mengatur navigasi sampai dengan membuat .apk nya menggunakan Intel XDK untuk kemudian di install di device Android.

Vita dan Afrizal merupakan sebagian kecil dari puluhan siswa yang melakukan PKL di STMIK AKAKOM. Meskipun latar belakang jurusan mereka adalah 'TKJ' namun di STMIK AKAKOM mereka juga diajarkan mengenai pemrograman, pembuatan game dll selain Teknologi Jaringan yang menjadi core mereka. "Ini yang membedakan prakerin / PKL di STMIK AKAKOM dengan yang lain , siswa akan mendapatkan banyak pengetahuan di bidang Teknologi Informasi sekaligus membuat hasil karya sendiri sesuai dengan jurusannya ", tutur Indra kepala humas dan admisi STMIK AKAKOM. " PKL di AKAKOM itu awalnya sih biasa aja, tapi lama - lama asyik, dapat teman banyak seperti dari ambon dan malang apalagi dapat kesempatan untuk mepresentasikan hasil karya di kunjungan SMK lain seperti ini, ini luar biasa " Tutur Vita. " Saya kan jurusannya TKJ tapi pada kesempatan ini saya mendemokan tentang pembuatan game , ini membuktikan kalo bikin game itu gag susah, yang penting ada kemauan dan logikanya " tambah vita.

Kunjungan berakhir pada pukul 12.00 setelah rombongan menyempatkan untuk melihat fasilitas di gedung lab. terpadu. Rombongan melanjutkan ke tujuan berikutnya.

 

 

 


Berita Lainnya

Dies Natalis 39 STMIK AKAKOM YOGYAKARTA :  PELUANG DAN TANTANGAN PERKEMBANGAN SMART CITY BAGI PENDIDIKAN TINGGI TEKNOLOGI INFORMASI
Dies Natalis 39 STMIK AKAKOM YOGYAKARTA : PELUANG DAN TANTANGAN PERKEMBANGAN SMART CITY BAGI PENDIDIKAN TINGGI TEKNOLOGI INFORMASI

6 tahun yang lalu

Sabtu, 30 Juni 2018 STMIK AKAKOM YOGYAKARTA mengadakan Rapat Senat Terbuka Dies Natalis STMIK AKAKOM  YOGYAKARTA ke-39. Acara berlangsung di Gedung ...

Selengkapnya
Libur Nasional 27 Juni 2018
Libur Nasional 27 Juni 2018

6 tahun yang lalu

Sehubungan adanya Pemilihan Kepala Daerah secara serentak, maka berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 14 tahun 2018 bahwa tanggal 27 Juni 2018 ditetapkan sebagai hari libur ...

Selengkapnya
Kerjasama program magang, cloud academy, dan startup incubator dengan ACCI
Kerjasama program magang, cloud academy, dan startup incubator dengan ACCI

6 tahun yang lalu

ACCI merupakan organisasi non-profit yang memiliki visi untuk menselaraskan perkembangan teknologi cloud computeing dan meningkatakan kualitas tenaga profesional untuk memenuhi ...

Selengkapnya